Rabu, 14 Mei 2014

Microsoft Exel (SUM, MIN, MAX, AVERAGE)

RUMUS EXCEL DENGAN FUNGSI SUM

Fungsi yang disediakan oleh Microsoft Excel 2007 sangat beragam jumlah dan kegunaannya. Ada fungsi logika, statistik, referensi, dan lain sebagainya. Untuk menggunakan fungsi ini anda bisa membuka tab Formulas setelah aplikasi excel anda aktifkan.
Di bawah ini adalah gambar Tabs Formula
Rumus-rumus excel
Penulisan fungsi hampir sama dengan ketika anda membuat formula/rumus sederhana (operator matematika), sebagaimana pada pembahasan MENGGUNAKAN RUMUS DALAM MICROSOFT EXCEL. Bedanya adalah ada fungsi tambahan di depannya. Berikut penulisannya
=Fungsi(cell yang di tes)

Pada bagian ini pembahasan terfokus pada penggunaan formula atau rumus excel agregat sederhana yang meliputi,  SUM, AVERAGE, MIN, MAX, COUNT dan RANK.
SUM (Summary)
Rumus Excel SUM digunakan untuk menjumlah data dari sejumlah cell yang berurutan (dalam suatu range)
Sintaksnya : =Sum(Range)
                Range di atas maksudnya adalah kumpulan dari beberapa cell (yang dites/yang akan di hitung)
Atau      : =Sum(number 1,number2,…….,)dan seterusnya
Contoh 1 model penghitungan ke bawah: =Sum(C4:C8), maksudnya cell yang akan di jumlah adalah cell C4 sampai C8.
Contoh 2 model penghitungan mendatar: =Sum(C4:F4), maksudnya cell yang akan dijumlah adalah cell C4 sampai F4.
Contoh 3 model penghitungan semua cell yang ada: =Sum(C4:F8), maksudnya cell yang akan di jumlah adalah cell C4 sampai F8.

Lihat contoh aplikasi penulisan rumus SUM di bawah ini:
rumus sum 1
rumussummendatar
rumussumallrange
Setelah fungsi rumus dan cell yang dites sudah tertera dan benar kita tinggal tekan enter atau klik di sembarang tempat, maka akan di munculkan hasil dari penghitungan itu.
Lihat gambar di bawah ini,
hasilrumussum

Penulisan rumus excel selain menggunakan tanda titik dua (:) seperti pada contoh contoh di atas bisa menggunakan tanda koma (,) atau titik koma (;)
Contoh: =Sum(C4;D4;E4;F4), artinya cell yang tes adalah C4 dan D4 dan E4 dan F4.
cara memasukkan rumus excel bermacam-macam;
Pertama,  Mengetikkan langsung pada cell atau kolom
Kedua, menggunakan kotak dialog Function Arguments.
Ketiga, menggunakan kotak dialog Insert Function yang ada di Tab Formula (lihat gambar Tabs formula di atas)


MENGOPERASIKAN RUMUS EXCEL MAX DAN MIN

Rumus excel selanjutnya  adalah Max dan Min. Kali ini kita belajar Microsoft excel dengan menggunakan rumus fungsi Max dan Min pada suatu data yang ada.
Max adalah rumus fungsi  yang digunakan untuk mencari nilai tertinggi dari suatu cell yang berurutan (dalam suatu Range)
Sintaksnya:         =Max(range)
=Max(number1, number2,…..)dan seterusnya.
Contoh Aplikasi =Max(A1:A8) atau
=Max(A1,A2,A3,…,A8),,,contoh penulisan rumus ke bawah/menurun
=Max(A1:E1) atau
=Max(A1,B1,….,E1),,,contoh penulisan rumus ke samping/mendatar
Contoh data
datarumusmax
Melihat data di atas berarti untuk mencari Nilai Tertinggi cell yang dites adalah C6 sampai C11, maka bentuk penulisan rumusnya adalah:
=Max(C6:C11) atau =Max(C6,C7,…..,C11)
Untuk mencari nilai di cell yang lain tinggal menyesuaikan dengan alamat cell-nya.
Contoh penulisan rumus excel Max dalam cell
operasirumusmax
Bentuk penulisan rumus yang lain sebagai berikut
bentukrumusmax
Dari 2 model penulisan rumus excel Max sebagaimana di atas, maka akan ditampilkan hasil sebagai berikut
hasilrumusmax

Rumus Excel selanjutnya adalah MIN
MIN adalah Rumus excel yang berfungsi untuk mencari nilai terendah  dari suatu cell yang berurutan (dalam suatu range)
Sintaksnya:         =Min(range)
=Min(number1, number2,…..)dan seterusnya.
Contoh Aplikasi =Min(A1:A8) atau
=Min(A1,A2,A3,…,A8),,,contoh penulisan rumus ke bawah/menurun
=Min(A1:E1) atau
=Min(A1,B1,….,E1),,,contoh penulisan rumus ke samping/mendatar

Contoh hasil penggunaan rumus fungsi Min.
hasilrumusmin
Untuk menulis rumus pada data diatas adalah sebagai berikut,
  • Letakkan kursor pada cell C15.
  • Tulis Rumus =Min(C6:C11) atau =Min(C6,C7,C8,….,C11) kemudan tekan enter
  • Setelah muncul gunakan fill handle untuk menampilkan hasil pada cell sebelahnya sampai akhir.

Catatan :
Untuk melakukan fill handle caranya adalah
  1. Klik di kanan bawah cell sampai kursor berubah menjadi tanda plus hitam (+)
  2. Drag ke akhir data, ke bawah atau ke samping sesuai dengan data yang anda cari

FUNGSI AVERAGE MENCARI NILAI RATA RATA

Pada materi berikut contohnya, pada bagian ini saya akan memberikan contoh penggunaan rumus dengan fungsi Average
Rumus excel Average berfungsi untuk mencari rata-rata nilai dari sejumlah cell yang berurutan (dalam suatu range)
Sintaksnya: =Average(range)
Contoh: buat dulu data di bawah ini
datafungsiaverage
Ada beberapa cara untuk mencari nilai rata-rata pada data di atas
Pertama, mencari nilai rata-rata secara mendatar
Taruhlah kursor pada cell H13, kemudian tulis rumus =Average(C13:F13) seperti contoh gambar di bawah ini,
rumusaveragemendatar
Setelah selesai tekan enter untuk menampilkan hasilnya, seperti gambar di bawah
hasilrumusaveragemendatar
Gunakan Fill Handle, tarik ke bawah sampai no 6 dan lepaskan. Maka akan di tampilkan hasil secara keseluruhan.

Kedua, mencari nilai rata-rata dengan cara menurun/kebawah
rumusaveragemenurun
Taruhlah kursor pada cell C20, kemudian tulis rumus =Average(C13:C18) seperti gambar di atas
Tekan enter untuk mengetahui hasil, sebagaimana gambar di bawah ini.
hasilaveragemenurun
Gunakan fill handle sebagaimana contoh pertama, maka akan ditampilkan hasil semuanya.
Selanjutnya lihat hasil operasi rumus excel average di bawah ini
hasilrumusaverageall
Catatan: Untuk membulatkan nilai hasil penulisan rumus excel seperti di atas, anda bisa menggunakan fasilitas Decrease Decimal yang ada

SUMBER:
http://rumuslengkap.com/excel-matematika/rumus-excel-dengan-fungsi-sum-2/
http://rumuslengkap.com/excel-statistik/mengoperasikan-rumus-excel-max-dan-min/
http://rumuslengkap.com/excel-statistik/fungsi-average-pada-microsoft-excel/

1 komentar:

  1. Hard Rock Hotel & Casino Pittsburgh - Dr.MCD
    The Hard Rock 삼척 출장안마 Hotel & Casino Pittsburgh - 보령 출장마사지 Dr.MCD.com - Best Hospitality website, 안동 출장안마 ratings, expert advice and information 정읍 출장안마 on casinos and hotels 울산광역 출장마사지 in Pittsburgh,

    BalasHapus